Penggunaan Cloud Makin Tinggi, IoE Penyumbang Utama

Img: corbisimages

Surabaya (Wowrack) – Penggunaan dan pemanfaatan teknologi Cloud saat ini terus meningkat, Begitu pula dengan lalu lintas penggunaan cloud yang diprediski akan tumbuh sangat tinggi sebelum tahun 2020 atau lima tahun kedepan. Bahkan prediksi lain menyebutkan Internet of Everything (IoE) akan turut menjadi pendorong utama naiknya pengguna Cloud.

Cisco merilis laporan yang menyebutkan lalu lintas Cloud dunia akan meningkat hingga 4x lipat. Dari 2, 1menjadi 8,6 zettabyte. Cisco memprediksi bahwa jumlah tersebut sudah akan terpenuhi padahun 2019 nanti. Pada periode lima tahunan selanjutnya, Cisco memprediksi bahwa pengguna Cloud akan naik hingga 10,4 zettabyte.

Banyak faktor yang mendorong meningkatnya layanan Cloud serta perusahaan melakukan transisi untuk menggunakan Cloud, diantaranya adalah meningkatnya permintaan cloud storage pribadi seiring dengan semakin banyaknya jumlah perangkat.

Global Cloud Index dari Cisco ini menggarisbawahi bahwa Cloud kini menjadi solusi utama di dunia. Hal ini dapat dibuktikan dengan meningkatnya pertumbuhan pengguna cloud yang mencapai 30% di seluruh dunia dalam lima tahun kedepan.

Peningkatan ini, tentu juga akan membawa dampak pada semakin banyaknya data yang akan disimpan. Dilihat secara global, pengguna cloud diperkirakan akan mencapai 1,6 gigabyte per bulan per pengguna pada tahun 2019, sedangkan pada tahun 2014, per pengguna hanya menggunakan sebesar 992 megabyte per bulan.

Prediksi lain menyebutkan bahwa lebih dari 2 milyar pengguna internet akan menggunakan cloud storage pribadi pada tahun 2019.Jumlah ini naik 42 pesen bila dibandingkan dengan pengguna pada tahun 2014.

Lalu, bagaimana dengan Anda Wowfriends? Apakah masih ragu dengan keamanan dan kemudahan Cloud? (ulum/wwrk)

Blog Wowrack Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Categories

See More

Latest Article

Optimalkan kinerja bisnis sesuai kebutuhan Anda dengan layanan fleksibel Wowrack