
Perkembangan pesat teknologi membawa banyak dampak positif di berbagai sektor, terutama pada sektor bisnis. Sebuah perusahaan dapat memaksimalkan efisiensi waktu dan sumber dayanya dengan memiliki teknologi yang tepat.
Sayangnya, meskipun teknologi canggih dapat meningkatkan
produktivitas, namun tantangan sebenarnya adalah menjaga hasil kerja keras itu
sendiri.
Benar, menjaga keamanan data adalah hal yang paling penting
dilakukan terutama di tahun 2021 ini. Mengapa demikian?
Tercatat sejak terjadinya pandemic di tahun 2020, terdapat
lebih dari 1000 perusahaan di dunia yang mengalami kehilangan data. Angka tersebut diprediksi akan semakin
meningkat di tahun 2021 ini.
Setelah banyak hal yang terjadi di tahun 2020, sebagai
pemilik bisnis tentu Anda tidak menginginkan kerugian lain di tahun ini. Untuk
itu, memiliki backup data merupakan suatu keharusan.
Apa Saja yang Harus dibackup?
Sebelum membahas mengenai bagaimana cara memilih dan
melakukan backup secara tepat, mari kita bahas apa saja sebenarnya yang perlu
dibackup.
Dalam kehidupan sehari-hari sebagai individu tentu kita
sudah akrab dengan yang namanya backup. Beberapa orang secara rutin membackup
data pribadi mereka seperti pesan, foto, video, lagu, dokumen, dan lain
sebagainya.
Namun bagaimana dengan perusahaan? Data yang perlu dibackup oleh
sebuah perusahaan lebih bervariasi. Mulai dari data berupa dokumen atau file
penting seperti catatan finansial, informasi pribadi klien dan karyawan,
legalitas, hingga membackup sistem, OS, VM, dan sebagainya.
Kedua jenis data tersebut sama-sama penting untuk dibackup.
Kehilangan dokumen dan rusaknya OS maupun sistem yang digunakan bisa sangat
merugikan perusahaan.
Untuk mengamankan data-data tersebut ada beberapa opsi yang
bisa dipertimbangkan sesuai kebutuhan perusahaan. Anda bisa memilih untuk
melakukan backup data secara gratis maupun berbayar.
Free Backup atau Paid Backup?
Pada artikel sebelumnya telah dibahas mengenai metode-metode backup. Tapi, apa Anda sudah menentukan akan menggunakan free backup storage atau
layanan backup berbayar?
Sebelum itu, ketahui terlebih dahulu kelebihan dan
kekurangan masing-masing backup.
Free Backup
Telah banyak situs yang menyediakan storage yang dapat
digunakan secara cuma-cuma. Contoh dari situs gratis ini seperti Google Drive,
iCloud, OneDrive, pCloud, dan masih banyak lagi.
Kelebihan utama free backup tentu saja pada tidak adanya
biaya yang harus dikeluarkan perusahaan Anda. Selain itu, Anda tidak hanya
dapat menggunakannya sebagai wadah data backup Anda saja tapi juga sebagai
tempat berbagi file. File yang telah disimpan di dalam situs free backup dapat
dengan mudah diakses kapan saja tanpa memakan waktu yang lama.
Namun, free backup mempunyai banyak kelemahan yang perlu
dipertimbangkan kembali. Free backup umumnya diperuntukan untuk individu bukan
suatu perusahaan. Data yang disimpan di dalamnya juga terbatas pada data
berbentuk file atau dokumen. Jadi jika Anda berniat untuk membackup data selain
file seperti OS, VM dan lainnya, maka free backup bukan jawabannya.
Selain itu free backup juga mempunyai besaran file maksimal
yang dapat di simpan didalamnya. Contohnya Google Drive hanya dapat menampung
15GB secara gratis. Lebih dari itu akan ada paket khusus berbayar dengan
storage lebih besar.
Dan yang paling penting untuk dipertimbangkan, free backup
tidak dapat memberikan jaminan keamanan data. Sedangkan, tujuan dari melakukan
backup adalah melindungi data sensitif agar tidak hilang atau rusak. Untuk itu,
Anda harus memproritaskan keamanan di mana Anda menyimpan backup data Anda.
Paid Backup
Opsi lain selain free backup ialah paid backup. Sekarang ini
banyak sekali penyedia layanan backup yang menyediakan solusi backup sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda.
Kekurangan dari paid backup sendiri sudah pasti adalah
adanya biaya yang harus dikeluarkan. Perusahaan perlu berinvestasi lebih untuk
memakai layanan ini. Hal ini lah yang sering membuat pemilik usaha berpikir dua
kali untuk menggunakan layanan backup berbayar.
Namun jika dipikirkan kembali, investasi ini sangat sepadan
dengan layanan dan jaminan keamanan yang diberikan. Banyak kelebihan yang dapat
didapatkan dari paid backup, diantaranya ialah keamanan.
Mengingat tujuan utama membackup adalah untuk menyimpan data
dengan aman agar dapat mengembalikan data yang hilang atau rusak. Layanan
backup dapat memberikan jaminan keamanan mulai dari adanya sistem keamanan
cloud, keamanan data center, hingga pendampingan oleh expert IT jika terjadi
masalah saat proses backup berlangsung.
Anda juga dapat membackup data yang berupa dokumen maupun
berupa sistem, OS, VM dan lainnya yang tidak kalah penting. Kapasitas storage,
metode backup dan apa saja yang perlu dibackup dapat diatur sesuai dengan
kebutuhan perusahaan Anda. Biasanya, layanan backup juga menyediakan konsultasi
kebutuhan perusahaan Anda sebelum menggunakan layanan mereka.
Selain itu, penyedia layanan backup juga memberikan
fasilitas berupa support yang dapat membantu proses backup maupun recovery data
Anda.
Semua keuntungan dan fasilitas tersebut dapat Anda dapatkan
pada layanan backup berbayar. Tapi, pastikan juga Anda memilih backup service
provider yang baik.
baca juga artikel kami Mengenali Backup Data dan Metodenya untuk tips memilih penyedia layanan backup yang baik.
Kemudahan Backup Data dengan Wowrack Indonesia
Di tahun 2021 ini, efisiensi waktu dan tenaga adalah hal
yang wajib dilakukan. Oleh karena itu, memilih layanan backup yang dapat
memberikan keamanan dan kemudahan dalam proses backup maupun recoverynya
merupakan hal penting.
Selain itu, wowrack Indonesia juga menawarkan
Wowrack Indonesia dapat memberikan kemudahan tersebut dalam
layanan backupnya. Anda hanya perlu mengikuti langkah mudah seperti:
Sign in
Pertama buka link https://sg-cloud.acronis.com/login dan sign in menggunakan username dan password yang Anda miliki.
Tambahkan Device
setelah memasuki panel, Anda perlu menambahkan device yang
ingin dibackup. Device yang dapat Anda backup sangat beragam, mulai dari
workstation seperti windows, dan mac, server windows dan linux, hingga mobile
devices hingga virtualisasi host.
Dalam langkah ini, Anda mungkin butuh mendownload backup
agent installer dan melakukan sedikit pengaturan saat menginstallnya. Setelah
itu, Anda dapat memilih komputer maupun mobile
device yang ingin dibackup.
Mengatur Backup Plan Sesuai dengan Kebutuhan
Dalam langkah ini, Anda dapat mengatur kebutuhan backup
perusahaan Anda. Seperti mengatur data mana yang harus dibackup, metode apa
yang digunakan, jadwal backup, dan lain sebagainya.
Jika sudah sesuai dengan yang dibutuhkan, Anda bisa klik Run Now untuk mulai memulai proses
backup.
Dalam panel tersebut, tidak hanya Anda bisa melakukan backup
namun juga recovery. Terdapat menu
recovery yang menunjukan file apa saja yang telah dibackup, dan Anda bisa
melakukan proses recovery kapan saja Anda membutuhkan.
untuk tutorial lebih jelasnya, dapat diakses di akun youtube kami dengan judul Wowrack Indonesia - How to backup in 3 minutes.
Nah, itu dia cara mengamankan data dengan
backup di tahun 2021 ini. Selain perlu memutuskan di mana Anda harus
menyimpan backup file, Anda juga harus memilih layanan backup yang menawarkan
keamanan serta kemudahan dalam prosesnya.
Jika Anda mempunyai pertanyaan lebih lanjut mengenai solusi
backup apa yang Anda butuhkan, segera konsultasikan dengan tim kami. Kami akan siap membantu menemukan solusi tepat untuk Anda.
0 komentar: