Bagaimana Cloud Computing membantu Bisnis Retail anda


Retail adalah suatu aktivitas menjual barang
atau jasa dari produsen (biasanya manufaktur atau bisa pihak pertama) kepada konsumen perorangan.
Retail dibagi perkategori berdasarkan skalanya, retail berskala kecil seperti toko
kelontongan di desa- desa atau sekitar tempat tinggal anda yang biasanya
menjalankan bisnis retailnya di depan rumah. Retail skala menengah dapat
dicontohkan seperti minimarket dan retail skala yang lebih besar dan menjual
barang -barang lebih lengkap seperti supermarket yang berada di mall -mall
besar. Bisnis retail bisa disebut juga sebagai distributor atas berbagai merk
barang atau jasa yang dijual dari produsen ke konsumen. Dalam meningkatkan
skala bisnis ritel yang mencakup distribusi dari pabrik ke retail dan
dilanjutkan ke konsumen membutuhkan sistem yang baik dan terintegrasi sehingga
bisnis dapat memasuki ke dalam pasar yang lebih luas dengan keuntungan yang
lebih besar pula.
Dalam meningkatkan skala bisnis yang lebih
besar, seorang pebisnis retail harus memiliki sistem yang terintegrasi terlebih
dahulu agar segala sesuatunya lebih cepat, mudah dan fleksibel. Sistem yang
terintegrasi ini memiliki tujuan untuk meyakinkan investor lokal dalam
menginvestasikan uang mereka. Tujuan akhirnya yaitu membuka cabang bisnis
retail tersebut di tempat lain. Sistem yang terintegrasi dari bisnis retail ini
dapat mencakup harga yang kompetitif, pembukuan dan segala tentang marketing
maupun promosi. Jadi, setelah mengetahui manfaat sistem yang terintegrasi,
pertanyaan yang lebih lanjut adalah bagaimana membuat sistem terintegrasi
tersebut? Sementara di waktu yang lain pebisnis retail dan investor membutuhkan
hal-hal yang bersifat efisien dan efektif.
Perkembangan
Retail konvensional dan e-Commerce
Tekanan perusahaan e Commerce dan retail di
era digital saat ini adalah turut berevolusi dari hal-hal yang bersifat
tradisional menuju digitalisasi yang merupakan suatu keharusan. Revolusi 4.0
berupa digitalisasi segala lini jelas memaksa industri retail untuk
mendigitalisasi bisnis mereka sambil memperkuat bisnis mereka di ranah offline.
Bisnis retail tidak hanya sekedar membuat digitalisasi toko mereka, namun juga
mengadopsi cloud computing bagi toko offline mereka. Sedangkan e commerce
seperti tokopedia, blibli, bukalapak, JD.id yang berfokus pada penjualan online
meningkat pesat secara pendapatan maupun skala pasar. Ekspansi pasar mereka
yang diikuti dengan inovasi berupa digitalisasi membuat e commerce ini diterima
cepat oleh pasar. Kemudahan, kepraktisan toko retail online ini dimulai dari
memilih barang, memesan, membayar hingga menerima barang tidak lagi mengikuti
kaidah -kaidah retail tradisional.
Namun, meskipun toko retail online menjelma
sebagai fenomena baru dan disukai banyak orang, bukan berarti toko retail
dengan konsep tradisional kehilangan pasarnya. Pasar bagi pengunjung yang ingin
berbelanja secara langsung dan merasakan sensasi memilih di toko tersebut masih tetap diminati. Hal ini dikarenakan sebagian masyarakat masih percaya bahwa mereka harus menguji kualitas
barang sebelum memutuskan untuk membeli produk tersebut. Maka dari itu,
penggunaan cloud computing tidak hanya berfokus pada e commerce atau toko- toko
online, namun juga penggunaannya bagi toko retail offline juga sangat
dibutuhkan khususnya dalam mengintegrasikan sistem agar terpadu antar cabang
retail. Hal -hal tersebut antara lain sistem harga yang sama antar cabang,
menganalisis persaingan pasar, menganalisis perilaku konsumen hingga pembukuan
keuangan retail dapat dilakukan oleh cloud computing bagi toko retail
tradisional.
Manfaat penggunaan Cloud
Computing untuk Bisnis Retail
Menyewa
cloud computing untuk skala yang besar di perusahaan penyedia cloud seperti
google akan mengeluarkan uang yang lebih banyak dibanding dengan kebutuhan
bisnis retail anda. Dengan menghubungi perusahaan managed service seperti Wowrack
akan memberikan solusi cloud sesuai kebutuhan anda. Layanan cloud untuk retail
menyediakan solusi yang bisa disesuaikan namun tidak mengindahkan layanan
keamanan dari cloud itu sendiri.
Berikut
beberapa manfaat bisnis retail dalam mengadopsi penggunaan cloud computing 

Sistem IT yang fleksibel
Pelaku bisnis retail dapat mendapatkan
keuntungan dari cloud yang dapat memfasilitasi aplikasi yang akan maupun sedang
dibangun. Kemudahan ini akibat cloud computing tidak bergantung pada satu
platform saja, sehingga lebih memudahkan developer dalam mengembangkan
aplikasinya. Fleksibilitas dari cloud dapat melakukan dua hal bersamaan yang
tidak bisa dilakukan oleh sistem IT tradisional yakni mengelola aplikasi
sekaligus mempercepat inovasi retail anda. Untuk retail dengan skala besar,
cloud menawarkan investasi yang menguntungkan karena akan lebih menghemat
pengeluaran anda dalam hal infrastruktur sekaligus kerjasama dengan perusahaan
lain yang lebih mudah.
Keamanan Bisnis

Keamanan dan privasi suatu bisnis adalah hal
yang sangat penting bagi keseluruhan bisnis, khususnya retail. Namun faktanya, saat suatu
perusahaan harus menerapkan infrastruktur IT, kita dihadapkan pada kondisi yang
buruk seperti kejahatan siber, rantai pasokan, dan masih banyak lagi. Meskipun
cloud memiliki fleksibilitas yang dapat diakses oleh siapapun dan dimanapun,
cloud computing dapat mengelola dan mengontrol semua orang yang mengakses
sistem. Jadi, semua bisa termonitor dengan ketat. Bahkan setiap penyedia
layanan cloud computing menyediakan otentikasi multi-faktor untuk meningkatkan
sistem keamanan. Bagi pelanggan, tentu akan mendapatkan pengalaman berbelanja yang lebih baik namun tidak khawatir lagi tentang kehilangan privasi. 
Lebih Mudah dengan IoT (Internet of Thing)

Banyak merek retail yang telah terkenal dari seluruh dunia sangat memperhatikan Cloud computing karena
disertai dengan kemampuan Internet of Thing yang sangat mumpuni . Penggunaan
cloud computing memungkinkan perusahaan retail mengontrol apapun terkait
perawatan dan juga pencegahan hal-hal yang tidak diinginkan. IoT membantu
retail untuk mengetahui lalu lintas input dan output dengan mengidentifikasi
produk yang paling laris dan menganalisa trend yang berkaitan dengan perilaku
konsumen. Stock Opname sebuah toko retail dapat dilakukan secara otomatis, jadi
sistem dapat dijadwalkan secara otomatis dengan reliabilitas yang tinggi
sehingga anda bisa tahu kapan harus membeli lagi. Di sisi yang lain, IoT dapat
mengontrol produk -produk makanan sehingga bisa dipastikan bahwa produk -produk
tersebut tidak ada yang busuk saat dipajang di rak toko anda.

Peningkatan Performa dan Uptime

Salah satu hal yang
membuat pebisnis retail mengeluh adalah terkait dengan frekuensi downtime. Hal
ini bisa terjadi akibat beberapa alasan, namun semua alasan tersebut yang jelas
membutuhkan waktu untuk mendiagnosa dan memperbaiki. Lalu, apa yang terjadi ketika
downtime? Konsumen anda akan mengeluh dan mendapatkan pengalaman negatif. Dari
pengalaman negatif tersebut, akhirnya memunculkan ulasan negatif di media
sosial. Sebelum ini terjadi, anda berharap downtime ini segera berakhir dengan
cepat dan efisien. 
Perusahaan pelayanan
cloud memperhatikan isu ini, sehingga mereka membangun kepercayaan konsumen
dengan membuka customer care dengan 24 jam selama 7 hari sehingga anda dapat
menghubungi mereka kapanpun. Saat anda menemukan masalah downtime atau performa
menurun, anda akan dengan mudah menghubungi provider layanan cloud anda.

Pilih Cloud Provider Terpercaya
Akhirnya, banyak cloud
provider yang menawarkan produk mereka. Sebelum anda memutuskan provider apa
yang akan kamu pilih, anda harus mengetahui tentang tujuan dalam mengadopsi
layanan cloud. Anda bisa mempertimbangkan tentang reputasi perusahaan yang akan
anda pilih selama ini. Perusahaan -perusahaan yang telah terverifikasi oleh
institusi seperti ISO. Sehingga anda tidak perlu khawatir tentang keamanan
sebuah data anda. Wowrack telah terverifikasi ISO 27001 yang memprioritaskan
keamanan data pelanggan. Hubungi sales kami atau call center kami yang dapat
anda hubungi kapanpun.
Blog Wowrack Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Categories

See More

Latest Article

Optimalkan kinerja bisnis sesuai kebutuhan Anda dengan layanan fleksibel Wowrack