img: Wowrack |
Surabaya (Wowrack) – Sejak beberapa tahun terakhir ini, online shop menjadi sebuah cara yang dapat dibilang ampuh untuk meningkatkan pendapatan dari penjualan barang. Bahkan, banyak orang-orang yang awalnya hanya menjualkan produk orang lain kini sudah memiliki toko sendiri berkat penghasilan yang didapat dari menjualkan produk orang lain tersebut.
Cerita ini bukanlah tanpa bukti, jika Anda sering mengunjungi forum terbesar indonesia yang juga klien Wowrack Indonesia yaitu Kaskus, disana sering dibagikan thread kisah sukses membernya yang berjualan di forum jual beli kaskus. Banyak kisah inspiratif yang bisa Anda dapatkan agar Anda lebih yakin untuk memulai online shop.
Jika saat ini Anda sudah memiliki bisnis offline, mungkin Anda akan bertanya mengapa harus memiliki online shop? Berikut adalah beberapa alasan yang di kutip dari Maxmonroe.com
1. Jangkauan Pasar Lebih Luas
Pengguna internet adalah pengguna yang ada di seluruh Indonesia bahkan dunia, dengan adanya online shop ini bisnis Anda akan memiliki jangkauan yang lebih luas karena bukan hanya dalam area dimana Anda berada. Jika saat ini Anda belum meilki toko online sendiri, Anda dapat bergabung dengan marketplace, menjual via social media atau dengan cara membuat katalog produk dengan menggunakan blog.
Meskipun online shop akan memberikan jangkauan pasar yang luas, Anda memang tidak dapat dengan cepat berkembang dalam menjalankan online shop. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mencari trust customer sehingga jika suatu saat customer dapat kembali berbelanja ataupun merekomendasikan toko Anda kepada rekan atau keluarganya.
2. Dapat menampung pelanggan lebih mudah
Berbeda dengan bisnis yang dijalankan secara offline, bisnis online dapat dengan mudah menjaring dan menampung pelanggan. Bisnis offline mungkin hanya dapat di lihat oleh orang-orang sekitar toko Anda baik warga setempat ataupun warga yang kebetulan lewat. Sedangkan online shop bisa mendatangkan pelanggan dari seluruh penjuru Indonesia.
Tak hanya itu saja, bagi mereka yang pandai berbahasa Inggris, dapat mengembangkan bisnisnya hingga melakukan export barang seperti salah satu kisah penjual biji Mahoni yang sering mengexport dagangannya ke China dan negara tetangga lainnya.
3. Bisnis lebih professional
Punya online shop sendiri tanpa berteduh dengan market place akan membuat bisnis terlihat lebih profesional. Online shop yang dimiliki dengan nama bisnis sendiri akan membuat bisnis Anda terlihat lebih bonafit. Sehingga meski saat ini Anda menyandang status UKM, dengan adanya website online shop sendiri akan membuat bisnis Anda lebih profesional layaknya bisnis-bisnis besar.
4. Kemudahan untuk pembeli
Kebutuhan akan kemudahan dalam membeli produk adalah alasan mengapa online shop itu penting. Kemudahan seperti apa? Contohnya adalah Pembeli A berada di Surabaya ingin membeli produk B yang lokasinya di Sidoarjo. Karena pembeli tidak mau buang-buang waktu dan tenaga ke Sidoarjo, Pembeli A memutuskan memesan melalui online dan dikirimkan melalui ojek online. Hanya menunggu sekian jam tana harus membuang tenaga di jalan, pembeli A sudah mendapatkan apa yang dicari.
Itulah beberapa alasan kenapa Anda harus segera menjalankan bisnis dengan membuat online shop. Wowrack Indonesia memiliki produk “Shared hosting Free Domain seumur hidup” bagi Anda yang ingin membuka online shop dengan sewa minimal 1 tahun. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai Shared Hosting Wowrack Indonesia silahkan kunjungi Stylehosting.co.id (ulum/wowrack)